
REDLINENEWS– Anggota Polres Kepulauan Sula Maluku Utara dan anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) turut berpartisipasi dalam pembangunan Musholla Al-Ikhlas.
Pantau media dilapangan, kedatangan anggota polres dan anggota Satpol-PP dilokasi pembangunan Musholla Al-Ikhlas Desa Waiipa pukul 07.00 WIT, disambut hangat masyarakat, serta panitia pembangunan Musholla dan Pemerintah Desa Waiipa.

Selain itu, anggota Brigade Mobil (Brimob) juga ikut terlibat dalam membantu melakukan pekerjaan pembangunan musholla Al-Ikhlas desa Waiipa.
Kepala Desa Waiipa Daut Fokaaya mengucapkan banyak terimakasih kepada Kapolres Kepulauan, Danki Brimob Kompi 1 Yon C Pelopor, dan Kasat PolPP atas bantuan yang diberikan untuk membantu melakukan pekerjaan cor dak Musholla Al-Ikhlas.
BACA JUGA : Inspektorat Menggelar Rapat Evaluasi Kinerja Kapala Desa
“Kami atas nama warga Desa Waiipa mengucapkan banyak terima kasih atas bantuan tenaga dari anggota Polres Brimob dan Polisi Pamong Praja Kabupaten Kepulauan Sula. Semoga bantuan yang diberikan menjadi ladang pahala untuk kita semua,” ucapnya.
Terpisah ketua panitia pembangunan Musholla Al-Ikhlas Basri Buamona, juga berterima kasih atas bantuan tenaga anggota dalam pelaksanaan pembangunan Musholla Al-Ikhlas.
BACA JUGA : Reviu Keuangan Desa Inspektur Kepulauan Sula Berharap SPJ Meningkat
“Semoga dengan adanya bantuan Bapak-bapak sekalian, kegiatan pembangunan Musholla ini, dapat segera selesai, dan Masyarakat dapat menggunakan untuk sholat pada Bulan Ramadhan akan datang. Selebihnya segala bentuk bantuan yang diberikan semoga mendapatkan balasan pahala yang berlipat-lipat ganda dari Allah SWT, Amin,” harapnya. (Adit/red)
Tinggalkan Balasan